Home » 2014 » November » 03

Pelatihan Pendidikan Karakter Pemuda Tingkat Nasional »

Suatu kebanggaan yang luar biasa, 2 siswa kita terpilih mewakili Tingkat Provinsi Jawa Tengah, dalam rangka Pendidikan Karakter/Pemantapan Kader Pemimpin Muda Tingkat Nasional, ini merupakan salah satu program Unggulan Direktorat PSMK, Direktorat Jenderal Pendidikan Menengah, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, adalah melakukan pembinaan bagi siswa-siswi SMK di seluruh Indonesia, pelaksanaan ini bekerjasama dengan Kementerian Pemuda dan Olahraga . Tiap Provinsi mengirimkan 2 siswa, untuk Provinsi Jawa Tengah diwakili siswa SMK Negeri 2 Surakarta atas nama Koko Andreas Mustofa dan Dedi Rahmadi (perwakilan Juara PASKIBRA Tingkat Kota Surakarta). Pelaksanaan Senin s.d. Rabu, 3 s.d. 5 Nopember 2014, bertempat di PP-PON Cibubur Jakarta Timur, karena info hari ini, dan hari ini harus sampai tujuan maka perjalanan Solo-Jakarta Pesawat, semoga sukses dan lancar amin

Informasi Pendaftaran Peserta PSG New Ratna Motor periode 2015-2016 »

New Ratna Motor pertama mengucapkan banyak terima kasih kepada SMK Negeri 2 Surakarta atas jalinan kerjasamanya selama ini di dalam mendukung Program PSG yang kami selenggarakan. Program PSG ini merupakan salah satu program CSR kami pada pilar pendidikan, khususnya untuk meningkatkan kompetensi siswa sekaligus mempersiapkan siswa untuk bisa bekerja sesuai dengan kompetensi yang dimilikinya. New Ratna Motor menyampaikan bahwa Program PSG 2015 ( GRP & BR / BP ) pendaftaran peserta dimulai pada 1 – 15 November 2014, sedangkan tes calon peserta PSG pada bulan November 2014 - Maret 2015. Peserta siswa TKR Kelas 11 akan diseleksi oleh Kepala Kompetensi TKR dan Pokja Prakerin TKJ, demikian info, terima kasih

Penyerahan Pohon Aliran Sungai Solo “PERSEMAIAN PERMANEN”

Penyerahan Pohon Aliran Sungai Solo “PERSEMAIAN PERMANEN” »

pada hari Jumat, 31 Oktober 2014, kami bersama Bapak Drs. Nursahidi mendampingi Kepala SMK Negeri 2 Surakarta Bapak Drs. Susanta, MM datang ke Kantor Kementerian Kehutanan Direktorat Jenderal Bina Pengelolaan DAS dan Perhutanan Sosial Balai Pengelolaan Daerah Aliran Sungai Solo "PERSEMAIAN PERMANEN" tujuan mencari bibit pohon yang sudah besar, akan ditanam di lingkungan Sekolah, sesampai kantor bertemu langsung dengan Pimpinan Balai Persemaian Permanen Ibu Prasti, setelah mencari-cari ditemukan beberapa pohon , dilakukan penyerahan secara simbolis, dan semua bibit yang diberikan gratis, kemudian melanjutkan perjalanan ke KBH. Tejomantri ketemu langsung Pimpinan Bp Dwinanto Santoso, disini pohon tidak gratis, semoga pohon-pohon bermanfaat menjadi jantungnya sekolah, sekolah menjadi rindang, teduh dan segar, demikian sekilas info. https://www.facebook.com/kasmadi/media_set?set=a.10202335563425144.1073741964.1673771992&type=3

Kegiatan Tes Urine Siswa Kelas 10

Kegiatan Tes Urine Siswa Kelas 10 »

pada hari ini, senin, 3 Nopember 2014, di Aula SMK Negeri 2 Surakarta, telah dilaksanakan tes urine siswa/siswi kelas 10, pelaksanaan tes urine dimulai setelah upacara, karena siswa/siswi kelas 10 jumlah siswanya cukup banyak, maka kegiatan ini dibagi 2 gelombang, gelombang pertama 444 siswa/siswi dan sisanya 223 siswa akan dilaksanakan tes urine pada hari selasa, 4 Nopember 2014, kegiatan mulai jam 08.00 sampai selesai, kegiatan ini kerjasama antara Pemkot, Dinas Dikpora Kota Surakarta dan RSUD Kota Surakarta, semoga lancar dan tidak ada hal-hal yang tidak diharapkan, demikian sekilas info, terima kasih

Training PT. ASTRA OTOPARTS

Training PT. ASTRA OTOPARTS »

pada hari ini, Senin, 3 Nopember 2014, telah terlaksana Training peserta hasil tes dari PT. ASTRA OTOPARTS, bertempat di SMK Negeri 2 Surakarta, jumlah peserta sebanyak 44 orang, dibagi 2 gelombang, masing-masing gelombang 22 orang, gelombang pertama mulai 3 s.d. 26 Nopember 2014, gelombang kedua 14 Nopember s.d. 8 Desember 2014, semoga semua kegiatan bisa berjalan lancar, amin. https://www.facebook.com/kasmadi/media_set?set=a.10202335571505346.1073741965.1673771992&type=3

Upacara Bendera Pembina Upacara Kasatlantas

Upacara Bendera Pembina Upacara Kasatlantas »

pada hari ini, Senin, tanggal 3 Nopember 2014, kegiatan di SMK Negeri 2 Surakarta, dimulai Upacara Bendera, pada hari ini mendapat kehormatan tersendiri selaku Pembina Upacara langsung Kasatlantas Surakarta, pesan yang disampaikan kepada siswa/siswi khususnya, tertib berlalu lintas dimana saja dan kapan saja, demikian sekilas info. https://www.facebook.com/kasmadi/media_set?set=a.10202335582585623.1073741966.1673771992&type=3